Beranda Berita Terkini Ketum Papera Ajak Pedagang Banyumas Menangkan Prabowo

Ketum Papera Ajak Pedagang Banyumas Menangkan Prabowo

Ketua DPP Papera Don Muzakir (empat dari kiri) melantik Shinta Laila sebagai Ketua DPC Papera Kabupaten Banyumas di Aula Kelurahan Purwokerto Lor, Kecamatan Purwokerto Timur, Banyumas, Minggu (23/7/2023) sore. ANTARA/Sumarwoto

ftnews.co.id, Purwokerto— Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Pedagang Pejuang Indonesia Raya (Papera) Don Muzakir mengajak pedagang pasar serta pelaku UMKM yang tergabung dalam Papera Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, untuk memenangkan calon presiden Prabowo Subianto pada Pemilu 2024.

“Mari kita bersama-sama untuk memenangkan Partai Gerindra dan Pak Prabowo Subianto,” tegasnya di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Minggu sore. Demikian dikutip dari Antaranews

Dia mengatakan hal itu saat memberi sambutan dalam acara Deklarasi Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Papera Kabupaten Banyumas di Aula Kelurahan Purwokerto Lor, Kecamatan Purwokerto Timur, Banyumas, yang dihadiri sekitar 600 pedagang pasar dan pelaku UMKM.

Sebagai salah satu organisasi sayap Partai Gerindra, kata dia, Papera siap bekerja menjadi mesin politik partai untuk meraih kemenangan pada Pemilu 2024.

Sementara saat melantik Shinta Laila sebagai Ketua DPC Papera Kabupaten Banyumas, Don Marzuki memerintahkan Papera Banyumas merangkul serta mengajak pedagang pasar, pelaku UMKM, pedagang asongan, dan pedagang asongan untuk memenangkan Partai Gerindra di Banyumas.

Terkait dengan hal itu, Ketua DPC Papera Kabupaten Banyumas Shinta Laila menyatakan siap untuk melaksanakan perintah tersebut.

Dalam keterangan persnya, Shinta mengatakan pihaknya akan segera menjalankan amanah yang diberikan DPP Papera kepada DPC Papera Banyumas.

“Kami akan segera bergerak untuk merangkul semua pedagang dan pelaku UMKM di Banyumas demi mewujudkan cita-cita partai,” tegasnya.

Sementara itu, anggota Fraksi Partai Gerindra DPR RI Novita Wijayanti memberikan semangat kepada DPC Papera Kabupaten Banyumas agar bisa menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya.***

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini