Repnas Menargetkan Prabowo-Gibran Menang Besar di NTB
FTNews, Mataram— Dukungan untuk Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka terus berdatangan dari berbagai kalangan masyarakat. Baru saja dukungan muncul dari organisasi PIR (Penjahit Indonesia Raya) Bogor, kini menyusul Repnas (Relawan Pengusaha Nasiona) Nusa Tenggara Barat mendukung Prabowo-Gibran menang Pilpres 2024.
Deklarasi dukungan Repnas NTB ini digelar Minggu (14/1/2024) di Aston Inn Hotel, Mataram. Hadir dalam acara tersebut Bahlil Lahadalia, Dewa Pembina Repnas Indonesia Maju, Anggawira (Ketua Umum DPP REPNAS) dan Erwin Aksa, pengusaha nasional.
Ketua Repnas NTB, Sawaludin Aweng mengatakan, pihaknya akan all out memperjuangan Prabowo-Gibran menang dalam Pilpres 2024 ini. Untuk itu, Repnas NTB akan menggelar beragam kegiatan yang mendukung Visi Misi Prabowo-Gibran. Di antaranya, ikut mendorong terwujudnya 2 juta pengusaha baru dan 10 juta lapangan kerja baru.
Aweng mengajak seluruh relawan untuk bekerja keras juga mengajak keluarga dan kerabatnya mencoblos nomor urut 2 di Pilpres 14 Februari 2024.
“Kehadiran Repnas NTB memastikan Prabowo-Gibran menang sekali putaran. Ini untuk mewujudkan cita-cita 2 juta pengusaha dan 10 juta lapangan pekerjaan sesuai dengan misi Prabowo-Gibran,” katanya.
Sementara Ketua Umum DPP Repnas Anggawira meminta relawan tidak terlena hasil survey tapi terus berjuang keras untuk memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran.
NTB, ujarnya, merupakan lumbung suara Prabowo sejak masa Pilpres 2014 dan 2019, dan akan kembali menjadi lumbung suara pada Pilpres 2024 ini. “Dari masa ke masa Prabowo selalu menang di NTB. Saya harap kali ini menang lagi dengan suara signifikan,” ujar Anggawira seraya menambahkan, secara nasional pihaknya menargetkan Prabowo-Gibran menang 60 persen.***

