Beranda Berita Terkini Ramai-ramai, NasDem Jateng Ikut Jambore Restorasi Bareng Anies

Ramai-ramai, NasDem Jateng Ikut Jambore Restorasi Bareng Anies

(Foto: NasDem)

ftnews.co.id, Banyumas- Ribuan kader Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Provinsi Jawa Tengah mengikuti Jambore Restorasi NasDem Jateng di di Wana Wisata Baturraden, Banyumas, Senin (21/8) hingga Jumat (25/8) mendatang.

Mereka hadir untuk mendapatkan pembekalan dalam semangat menyambut Pemilu 2024 yang salah satunya disampaikan Bacapres NasDem, Anies Baswedan.

Ketua Pemenangan Jawa III (Jawa Tengah dan DIY) DPP NasDem, Sugeng Suparwoto menekankan kegiatan tersebut merupakan ajang konsolidasi internal untuk menyatukan tekad para kader bahwa NasDem Jateng memiliki potensi yang besar.

“Ketua umum memerintahkan pada kami, agar Jateng yang terdiri dari 35 Dapil ini tidak kosong satu pun,” tukas Sugeng yang juga Ketua Komisi VII DPR RI itu dalam sambutannya, Senin (21/8) malam.

Dia pun mengajak para Bacaleg untuk terus meraih simpati masyarakat seperti perintah Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh. Sehingga perlu dipastikan bahwa NasDem harus menjadi partai pemenang Pemilu nomor dua di Jawa Tengah agar menjadi pemenang kedua di tingkat nasional.

“Itulah cita-cita besar NasDem, NasDem juga telah berkeputusan secara bulat dalam pencapresan dengan mencalonkan Pak Anies Baswedan dalam pencalonan presiden,” tegas Sugeng.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini