Beranda Berita Terkini Puan Apresiasi Sikap Jokowi yang tak Memihak di Pilpres 2024

Puan Apresiasi Sikap Jokowi yang tak Memihak di Pilpres 2024

Ketua DPP PDIP Puan Maharani (Dok DPR)

Forumterkininnews.id, Surabaya – Sikap Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mendukung semua pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendapat apresiasi Ketua Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani. Karena itulah sikap seorang negarawan.

“Saya apresiasi Presiden Jokowi,” kata Puan usai mengikuti upacara Hari Santri di Tugu Pahlawan Surabaya, Jawa Timur, Minggu (22/10/2023).

Menurut Puan, apa yang disampaikan Presiden Jokowi itu sebagai sikap negarawan. Seorang presiden tidak berpihak dalam kontestasi Pilpres yang akan datang, karena berkeinginan pesta demokrasi bisa berjalan dengan baik, lancar, adem, gembira, rakyat tidak tertekan.

Puan memaklumi terkait Jokowi yang mengisyaratkan dukungannya atas keputusan Walikota Gibran Rakabuming Raka, menjadi bakal cawapres pendamping Prabowo di Pilpres 2024. “Ya pasti seorang bapak akan mendukung yang terbaik untuk anaknya,” tukasnya.

Seusai upacara  Hari Santri di Tugu Pahlawan Surabaya, Jokowi mengatakan, dirinya mendoakan dan merestui keputusan Gibran Rakabuming Raka yang direkomendasikan Partai Golkar sebagai bakal calon wakil presiden Prabowo Subianto.

“Orang tua itu tugasnya hanya mendoakan dan merestui keputusan (Gibran) semuanya,” ujar Jokowi, Minggu (22/10/2023)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini