Beranda Berita Terkini Kampanye Akbar di Makassar: ‘Saya bukan Mas Gibran yaa, Saya Kaesang’

Kampanye Akbar di Makassar: ‘Saya bukan Mas Gibran yaa, Saya Kaesang’

Kampanye akbar PSI di Makassar, Senin (29/1/2024)/foto: IG PSI

FTNews, Makassar— Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menyatakan partai yang dipimpinnya telah siap menghadapi Pemilu Presiden yang akan berlangsung 14 Februari mendatang. Ia memohon dukungan dari masyarakat Sulawesi Selatan agar mencoblos Prabowo-Gibran dan PSI nomor urut 15.

“Saya minta kepada teman-teman semua, Bapak Ibu, nanti datang di tanggal 14 Februari 2024, coblos Pak Prabowo dan Mas Gibran, Untuk partai-nya tolong dicoblos PSI ya, nomor 15,” serunya yang disambut gemuruh para pendukungnya.

GOR Sudiang Makassar yang menjadi lokasi kampanye akbar PSI, Senin (29/1/2024) benar-benar heboh. Ribuan orang tumpah ruah menyambut Kaesang dan rombongannya. Apalagi ketika Kaesang membagi-bagikan kaos bertuliskan “Pecinta Samsul Indonesia.”

“Di sini siapa yang suka sama Samsul?” Teriak Kaesang, yang dilanjutkan dengan membagi-bagikan kaos Samsul.

Sebelumnya, di awal sambutannya, ia memperkenalkan namanya Kaesang Pangarep, Ketua Umum PSI. Ia mengingatkan masyarakat agar tidak salah dengan memanggilnya Gibran. “Saya bukan Mas Gibran ya. Orangnya beda. Mas Gibran itu,” ucapnya sambil menunjuk baliho bergambar Gibran. “Gantengan saya!” tambahnya bercanda.

Dalam kesempatan itu, Kaesang juga memperagakan cara mencoblos agar pemilih tidak salah pada 14 Februari mendatang. Tanggal 14 Februari, coblos Prabowo-Gibran, dan PSI nomor 15.

“Untuk partainya tolong dicoblos PSI ya, nomor 15, yang warna partainya merah muda, partai merah yang ketua umumnya masih muda,” ujar Kaesang yang berkampanye di Makassar didampingi Wakil Ketua Dewan Pembina Sis Grace Natalie, BroJen Raja Juli Antoni, dan Ketua DPP Sis Cheryl Tanzil.***

 

 

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini