Beranda Berita Terkini Hary Tanoesoedibjo: Menangkan Dahulu Ganjar-Mahfud Baru Bicara Bagi-bagi Kekuasaan

Hary Tanoesoedibjo: Menangkan Dahulu Ganjar-Mahfud Baru Bicara Bagi-bagi Kekuasaan

Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo/foto: instagram Partai Perindo

FTNews, Jakarta— Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo menyatakan pihaknya tidak mengutamakan bagi-bagi kekuasaan, tetapi lebih fokus bekerja sama dengan koalisi guna memenangkan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. pada Pilpres 2024.

“Menangkan dahulu baru bicara pembagian kekuasaan,” kata Hary Tanoesoedibjo saat berpidato pada Rakornas Relawan Ganjar-Mahfud se-Pulau Jawa di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Senin (27/11/2023).

Hary menjelaskan latar belakang mendukung Ganjar-Mahfud. Semua berawal dari pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

Dalam pertemuan tersebut, dia mengaku tidak ada perbincangan terkait dengan bagi-bagi kekuasaan. “Kami tidak ada deal politik. Ketemu, cocok, mau lihat Indonesia maju, kami berjuang sama-sama,” kata dia.

Ia lantas menegaskan kembali, “Menangkan dahulu baru kami bicara penempatan anak bangsa di kementerian strategis untuk membawa Indonesia maju.***

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini