Beranda Berita Terkini Berpotensi Menang Besar di Jabar, Para Cakada Golkar se-Jabar Harap Efek Ekor...

Berpotensi Menang Besar di Jabar, Para Cakada Golkar se-Jabar Harap Efek Ekor Jas

(Ridwan Kamil/foto: Golkar)

FTNews, Jakarta— Sepertinya semakin mendekati waktu pendaftaran calon kepala daerah, Partai Golkar semakin yakin untuk memajukan Ridwan Kamil (RK) di Pemilihan Gubernur Jawa Barat, bukan Jakarta. Golkar ingin realistis karena peluang kemenangan RK terbesar ada di Jabar.

Keyakinan itu semakin kuat ketika hasil survei terbaru Ridwan Kamil  di Jawa Barat benar-benar kinclong.

Sekretaris DPD Jawa Barat (Jabar), MQ Iswara mengatakan nama Ridwan Kamil berpeluang besar menang di Jawa Barat. Hal ini dikarenakan tingkat kesukaannya di masyarakat Jabar sangat tinggi. Hasil surveinya di atas 90 persen.

“Tingkat keterkenalan Kang Emil mencapai 97 persen, tingkat kesukaan 95 persen lebih, dan tingkat kesukaan public 91 persen. Ini sangat tinggi sekali,” ujar Iswara di DPP Partai Golkar.

Para calon kepala daerah di kabupaten/kota Jawa Barat, lanjutnya, berharap Kang Emil maju di Jawa Barat. Karena Pilkada nanti akan berlangsung serentak, di Jabar misalnya, selain Pilgub Jabar juga secara serentak digelar Pilkada di 27 Kabupaten/Kota.

“Teman-teman di Jabar inginnya Kang Emil di Jabar, Diharapkan akan membawa efek ekor jas pada para calon kepala daerah di kabupaten/kota,” jelas Iswara.

Permasalahan ini, ujarnya, akan dibicarakan Ketum Golkar dengan para Ketum Parpol di Koalisi Indonesia Maju. Ia juga berterima kasih pada Partai Gerindra yang mendukung kader terbaik Golkar untuk maju di Jakarta. Namun, katanya, itu semua berpulang pada keputusan Ketua Umum Golkar yang dirinya yakin akan membicarakan masalah tersebut pada para pimpinan Parpol lainnya.

Jawa Barat adalah provinsi dengan pemilih paling banyak di Indonesia. Jumlah pemilihnya mencapai 1/5 total pemilih di Indonesia. Dengan kondisi yang luar biasa itu, justru Ridwan Kamil berpeluang besar untuk menang.

Di sisi lain, untuk Jakarta, justru berbeda. Hasil survey menempatkan Ridwan Kamil di posisi ketiga setelah Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

“RK kan belum pernah di Jakarta, juga belum melakukan apa-apa di Jakarta. Survei nya pun nomor tiga setelah Anies dan Ahok. Meskipun untuk orang seperti Ridwan Kamil tidak sulit untuk meningkatkan elektabilitas. Namun begitu yang sudah jelas nyata adalah di Jawa Barat berpeluang besar untuk menang,” papar Iswara.***

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini