Laporkan Cawagub Suswono ke Polda Metro, Ormas Betawi Bangkit Diarahkan ke Bawaslu

Ketua Umum Ormas Betawi Bangkit, David Darmawan/Foto: tangkap layar

FTNews, Jakarta— Pernyataan calon wakil gubernur Jakarta nomor urut satu, Suswono terkait ‘Janda kaya menikahi pria penggangguran’ masih ramai dibicarakan, sekalipun Suswono telah meminta maaf atas kekhilafannya. Tidak hanya itu beberapa organisasi kemasyarakatan malah berniat melaporkan Suswono ke polisi.

GP Ansor DKI Jakarta mengaku sedang mengkaji masalah ini terkait niat melapor ke polisi. Sementara Ormas Betawi Bangkit malah langsung action. Mereka, Selasa (29/10/2024), malah sudah mendatangi Polda Metro Jaya. Rencananya awalnya ingin melaporkan kasus Suswono.

Namun Polisi menyarankan, karena saat ini sudah memasuki tahapan Pilkada, yakni masa kampanye, Ormas Betawi Bangkit disarankan melaporkan hal tersebut ke Bawaslu Jakarta.

“Kita disarankan ke Bawaslu saja. Karena saat sekarang sudah masuk tahapan Pilkada. Jadi harus konsultasi ke Gakkum di Bawaslu,” ucap Ketua Umum Ormas Betawi Bangkit, David Darmawan, di Polda Metro Jaya.

Menurut David, pelaporannya atas kasus ini lantaran merasa tidak terima dengan pernyataan Suswono yang menyebut ‘Janda kaya menikahi pria penggangguran’ yang juga mengaitkan dengan Nabi Muhammad SAW. Hal tersebut dinilai David sebagai merendahkan Nabi.

Meski Suswono telah meminta maaf, namun ujarnya, dia masih marah dengan pernyataan itu. Ia juga menegaskan laporan yang dibuat terkait kasus tersebut, tidak berhubungan dengan Pilkada.***

 

Tutup